Menonton hiburan seperti Film atau Drama lewat laptop memang bisa dilakukan. Namun terkadang orang ingin menikmatinya dengan layar yang lebih lebar seperti TV.
Contents
Cara Menyambungkan Laptop ke TV Tanpa Kabel Secara Wireless
Sekarang ada cara menyambungkan Laptop ke TV tanpa kabel yang lebih memudahkan pengguna. sebagai informasi tambahan bagi sedang membutuhkan sewa laptop dll, bisi kunjungi website ini pada halaman Produk Sewa.
1. Sambungkan dengan Smart TV
Cara menyambungkan Laptop ke TV tanpa kabel yang pertama yaitu dengan menghubungkan dengan smart tv. Bagi yang sudah memiliki sebuah Smart TV di rumahnya, akan sangat mudah untuk menyambungkan laptop ke TV tanpa kabel.
Apalagi di rumahnya sudah didukung jaringan internet atau Wifi yang cepat dan minim latency. Cara ini juga akan didukung oleh perangkat yang sudah menggunakan Windows 10 keatas.
- Buka menu settings yang ada di Windows.
- Masuk ke bagian sistem dan pilih menu display.
- Scroll pengaturan sampai menemukan pilihan bertuliskan connect to a wireless display.
- Pastikan TV sudah terhubung ke jaringan yang sama dengan laptop.
- TV akan muncul dalam daftar perangkat yang bisa dihubungkan sebagai wireless display.
- Pilih TV yang muncul dan secara otomatis tampilan TV berubah sama dengan yang ada di laptop.
Kelebihan dari cara ini adalah kepraktisannya sehingga cara menyambungkan Laptop ke Tv jauh lebih cepat. Namun kendalanya tentu pada kualitas internet yang digunakan. Jika internet yang dipakai lambat, maka apa yang ditampilkan oleh laptop dengan TV menjadi tidak sinkron satu sama lain. baca artikel ini jika layar laptop blank hitam tapi hidup
2. Gunakan Wireless Adapter
Cara selanjutnya adalah memanfaatkan TV yang belum Smart TV atau biasa disebut dengan HDTV. Jenis TV ini belum bisa menerima sinyal WIfi dan harus menambah perangkat tambahan berupa adapter yang bisa dibeli di luaran sana.
TV juga harus memiliki fitur HDMI dan juga USB agar teknologi adapter bisa disematkan disini. Cara ini akan memanfaatkan teknologi miracast sehingga Laptop juga harus mendukung fitur ini. Dengan menghubungkan adapter ke TV laptop akan dengan mudah terhubung tanpa memerlukan internet atau kabel.
3. Menggunakan Airplay
Bagi yang menggunakan laptop Macbook, tidak usah khawatir karena Mac OS sudah diberikan fitur Airplay yang memudahkan. Airplay adalah fitur dimana pengguna bisa menghubungkan perangkat Mac miliknya ke TV yang sudah mendukung seperti Smart TV atau Apple TV. untuk yang membutuhkan Sewa MacBook bisa ke halaman tersebut.
Namun agar cara ini lebih optimal sangat disarankan untuk menggunakan Apple TV saja. Bagi yang penasaran, berikut ini langkah langkahnya.
- Hidupkan Apple TV dan pergi ke bagian Airplay.
- Pilih opsi everyone agar semua bisa terbaca untuk menghubungkan Airplay.
- Buka Macbook dan masuk ke menu airplay yang ada di bagian display tab pada settings.
- Pilih menu bernama Airplay Display dan pilih on untuk memulainya.
- Show mirroring options harus dicentang agar fitur ini dimulai.
- Airplay akan muncul pada menu bar di sudut kanan atas dengan logo kotak dan tombol segitiga atau play didalamnya.
- Pilih nama TV yang sebelumnya sudah dinyalakan, dan airplay siap digunakan.
4. Memanfaatkan Chromecast
Cara yang terakhir ini hampir sama dengan menggunakan miracast, hanya saja cara ini diakses lewat google chrome. Dengan membeli perangkat chromecast yang tidak mahal, pengguna sudah bisa menikmati sambungan laptop ke TV dengan mudah dengan cara berikut.
- Sambungkan perangkat chromecast lewat USB yang ada pada TV, tidak lupa juga menyambungkan kabel HDMI nya.
- Pada TV masuk ke sambungan HDMI terlebih dahulu.
- Akses google chromecast lewat laptop dengan membuka google chrome.
- Masuk ke bagian set up untuk memulai menghubungkan laptop dengan TV.
- Pilih next hingga perangkat selesai terhubung pada chromecast dengan memasukkan kode verifikasi.
Itulah cara menyambungkan laptop ke TV tanpa kabel yang cukup praktis. Bagi yang belum punya TV smart tidak usah khawatir karena ada banyak alternatif seperti chromecast yang sangat membantu. Namun tidak ada salahnya untuk mempertimbangkan menyewa Smart TV baru.